Tips Memilih Fashion Untuk Anak

Posted by jenggot kambing on Tuesday, October 6, 2009

Akhir tahun sudah di depan mata. Berbagai peristiwa besar, baik itu hari raya maupun tahun baru akan kita rayakan sebentar lagi. Si kecil pakai baju apa nih, Bunda untuk menyambut hari raya dan tahun baru?

Idul Fitri, Natal, Tahun Baru, dan Tahun Baru Cina, adalah rangkaian hari besar yang akan dirayakan di akhir tahun ini dan awal tahun depan. Tentunya momen-momen itu membutuhkan persiapan Fashion Anak, terutama buat Anda yang memiliki anak.

Itulah yang menginspirasi Sebastian Gunawan dan Cristina Panarrese dalam merancang busana-busana untuk anak-anak di bawah merek Bubble Girl. Beragam Fashion Anak sampai remaja rancangan mereka diperagakan oleh model-model cilik dan remaja di acara Fashion Show Bubble Girl, yang diselenggarakan oleh majalah Ayahbunda dan Parenting. Fashion show yang diselenggarakan pada hari Minggu, 24 Agustus 2008 di Pasific Place ini sekaligus menutup rangkaian acara Festival Mode Indonesia 2008.

Liburan. Memang itulah tema yang diangkat oleh Sebastian dan Cristina dalam Fashion Anak rancangannya. Mulai dari busana liburan yang casual dan santai, busana semi formal yang manis, sampai busana pesta yang centil.

Semua itu ditampilkan dalam busana-busana untuk hari raya Idul Fitri, Natal, Tahun Baru, dan Tahun Baru Cina. Untuk busana Idul Fitri misalnya, Sebastian dan Cristina memadu-madankan atasan tunik dan jeans. Untuk Fashion Anak Natal, mereka lebih banyak mengombinasikan warna putih dan hitam. Sementara untuk Tahun Baru Cina, nuansa merah-hitam lebih dominan, dengan model rok atau celana, dan kerah cina.

Walaupun Fashion Anak tersebut merupakan busana pesta, tapi kesan dan nuansa anak-anak masih tetap terasa. Sebastian dan Cristina, yang adalah pasangan suami-istri, banyak memberikan aksen berupa pita, renda, bordiran, atau tunik. Ini memberikan kesan manis, anggun, dan centil dalam satu kombinasi yang pas.

Semua itu bisa dipadu-padankan dengan bawahan apapun. Mulai dari jeans, rok rimpel, rok balon, celana panjang, dan sebagainya. Si kecil pun akan tambah manis dengan bando-bando atau kunciran-kunciran dengan warna senada, serta sepatu model gladiator yang memiliki banyak tali atau kancing hingga ke mata kaki.

Ceria. Nuansa warna yang dihadirkan Sebastian dan Cristina membuat anak-anak tetap tampak riang dan cerah ceria. Sebastian mengatakan, ia tidak ingin menghilangkan kesan innocent anak-anak dalam Fashion Anak yang di rancangnya. Itu sebabnya warna-warna yang mereka pilih adalah warna-warna putih, merah (khusus untuk busana Imlek), oranye, dan pastel, seperti warna pink, biru muda, kuning muda, cokelat muda, dan sebagainya.

Hasilnya? Beragam Fashion Anak dengan berbagai model yang bisa dipadu-padankan. Dengan busana-busana itu, anak bisa tetap tampil gaya, namun tetap terkesan riang dan nyaman dipakai.

ayahbunda.co.id

{ 0 comments... read them below or add one }