Kucing Anggora dan Kucing Persia Yang Sering Salah Persepsi

Posted by jenggot kambing on Friday, December 21, 2012


Pesona Kucing Anggora bisa dibilang memang belum tertandingi oleh binatang berbulu imut di seluruh dunia, maka tak salah hingga saat ini banyak sekali orang menjadikan kucing angora sebagai salah satu binatang peliharaan paling favorit dan disukai,.Sebenarnya penamaan kucing angora sendiri sering di salah artikan. So untuk sedikit meluruskan kebiasaan salah kaprah tersebut ada baiknya kita flashback sedikit mengenai ras kucing anggora sejak awal kemunculannya di mukai bumi hingga kini.


Percaya atau tidak sebenarnya penaaman Kucing Anggora adalah kesalahan terbesar yang di lakukan oleh umat manusia semenjak 250 tahun lalu..Kesalahan ini di mulai saat kucing-kucing berbulu panjang yang berdomisili di Ankara (Anggora) turki dan Persia yang dimana Saat itu tidak ada perbedaan besar antara kucing yang hidup di Angora/Ankara dengan Persia/Iran. Sejalan dengan banyaknya pedagang eropa yang berbisnis di timur tengah, semakin banyak kucing asal turki dan persia yang di impor ke benua eropa. Ketika kontes kucing (cat show) mulai diadakan di inggris pada tahun 1870, kategori kucing berbulu panjang sangat populer. Sejak saat itulah sifat-sifat genetik persia dan angora mulai berkembang menjadi lebih murni dan spesifik.

Ciri khas kucing anggora sendiri biasanya bisa di kenali dari bulunya yang cukup lebat dengan perawakan bentuk tubuh yang sedang dan mempunyai gesture yang lemah gemulai, ekornya pun sangat mempunyai ciri khas di setiap bentukny layaknya seekor musang. Hidung cukup mancung dan kepala biasanya mempunyai rounder seperti segitiga serta di topang dengan bentuk telingan yang cukup lebar..Maka jangan pernah salah sangka apabila anda melihat dengan ciri tersebut di atas dan menyebutnya kucing Persia!...Semoga berguna



Artikel terkait – cara merawat kucing anggora

{ 0 comments... read them below or add one }