Berikut ini manfaat seabreg dari buah goji (jus goji), dari meningkatkan daya imun, menyehatkan fungsi organ hati, meningkatkan penglihatan, melindungi jantung .
- Meningkatkan Sistem Imun Tubuh: Sistem imun dalam tubuh manusia diciptakan oleh polysaccharides (glycoproteins). Kandungannya adalah protein yang membutuhkan ‘zat gula baik’ (gula putih/zat gula jahat menurunkan daya pertahanan tubuh manusia, tetapi ‘gula baik’ sebaliknya meningkatkan daya pertahanan tubuh kita).
-Melindungi dari Penyakit Jantung: Stress, tekanan darah tinggi, peradangan, tingginya zat gula dalam darah, tingginya reaksi protein merupakan penyebab utama pada penyakit jantung. Buah goji menurunkan kadar triglyceride dan kolestrol sampai 80%, menurunkan faktor peradangan, memperlambat kerusakan oksidasi terhadap kolestrol LDL (kolestrol baik), menurunkan tekanan darah, menurunkan kadar kekentalan darah, dan bisa bereaksi seperti warfarin dan aspirin (mengencerkan darah). Sehingga mengasup buah goji bisa membantu masalah jantung.
-Menghindari dari Penyakit Kanker: Buah goji (jus goji) melindungi DNA. Sehingga buah goji bisa melawan kanker dan penuaan dini dengan jalan:
-Memaksimalkan pembuangan racun dari organ hati.
-Meningkatkan daya imun tubuh (kandungan polysaccharides yang meningkatkan daya imun tubuh yang bisa membunuh sel yang bermutasi atau kanker).
-Melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan DNA dan mutasi DNA dari radikal bebas yang menyebabkan kanker.
-Meningkatkan Kesehatan Organ Hati: Buah goji mengembalikan kadar glutathione. Salah satu prediksi yang bisa dipercaya dari harapan hidup yang panjang adalah tingkat kesehatan organ hati. Glutathione paling banyak terdapat di organ hati daripada organ lainnya sehubungan dengan peran pentingnya dalam membuang racun (detoxifying) radikal bebas di dalam tubuh kita. Sebagai agen anti oksidan yang sangat berpengaruh, buah goji mempunyai kualitas yang penting dalam peran melindungi organ hati dengan cara mengembalikan kadar glutathione, bahkan dalam mengatasi masalah kerusakan yang disebabkan oleh hepatitis.
-Meningkatkan Daya Penglihatan: Buah goji mengandung Lutein dan Zeaxanthin dua zat penting untuk penglihatan kita. Melalui perpaduan mineral dan caretonoid, buah goji dari Ningxia memberikan perlindungan yang significant terhadap penurunan terhadap penglihatan yang disebabkan oleh bertambahnya faktor usia. Percobaan terhadap tikus dengan masalah diabetes yang diberi 1 gram buah goji setiap hari selama 2 minggu mengalami penurunan lipid peroxides pada retina mereka sebanyak 20% dan kadar anti oksidan SOD mereka naik 80% lebih.
-Masalah Diabetes: Kandungan Polysaccharides membantu sel-sel dalam tubuh saling berkomunikasi. Seperti yang kita ketahui bahwa mengasup makanan yang tepat dapat mempengaruhi pengendalian kadar gula dalam darah dan kesehatan kita daripada insulin atau obat-obatan yang menurunkan kadar gula dalam darah, misalnya sulfonylureas. Sebuah riset mutakhir menunjukkan bahwa buah goji mengandung komponen bioaktive yang bisa menurunkan kadar gula dalam darah sehingga bisa menurunkan resiko komplikasi yang diakibatkan oleh masalah diabetes. Selain itu indek glikemik pada buah goji sangat rendah sehingga aman dikonsumsi bagi penderita diabetes. Harap diperhatikan, bagi yang mengalami diabetes, tetaplah untuk mengasup obat-obatan yang diberikan oleh dokter dan selalu dalam pengawasan dokter Anda.
pembelajar.com
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment