Ingin Praktis Olahraga? Gunakan Alat Berikut!

Posted by anggota member on Wednesday, March 31, 2010

Ini dia 5 alat olahraga yang praktis dan menarik :

* Twister
Gunakan alat olahraga ini secara teratur, 3-5 kali seminggu selama kurang lebih 20-30 menit. Latihan ini akan memperkuat otot jantung, memperlancar aliran darah, serta oksigen dalam tubuh. Selain itu latihan ini juga bisa mengencangkan otot paha, dan membentuk pinggang

* Dumbel 1/2kg

Alat olahraga ini sangat bagus untuk mengencangkan lengan. Desain dumbel yang ada sekarang memiliki model yang bervariasi, baik bentuk maupun ukuran yang bisa disesuaikan dengan berat yang kamu inginkan. Kalau tidak memiliki dumbel, DM Readers bisa juga memakai botol air mineral yang di isi dengan air atau pasir.

* Resistant Tube

Alat ini terbuat dari karet yang elastis, fungsinya untuk mengencangkan otot tangan dan lengan. Alat ini praktis sehingga bisa digunakan dengan keadaan santai.

* Skipping Rope

Alat olahraga ini bisa disebut juga sebagai alat lompat tali. Olahraga dengan menggunakan alat ini ternyata sangat baik untuk melatih otot jantung, serta mengencangkan otot kaki.

* Stability Ball

Bola ini berfungsi sebagai penyeimbang, selain itu bagus banget untuk melatih otot perut, mengencangkan paha, juga lengan. DM Readers bisa menjadikannya sebagai sparing patner saat berolahraga, tinggal diperlukan sedikit kreatifitas saat menggunakannya.

dmradio.wordpress.com
More aboutIngin Praktis Olahraga? Gunakan Alat Berikut!

Desain Undangan Perkawinan Unik Tamu pun Tertarik

Posted by jenggot kambing



Undangan Perkawinan semakin variatif. Dari yang berbentuk tiga dimensi hingga disebar secara online. Mau yang cepat sekaligus gaya, atau beda namun personal, semuanya tersedia.

Sky is the limit. Tidak ada batasan dalam berpikir kreatif dan out of the box. Jadi, silakan terkejut jika suatu saat Anda mendapati bakiak, sangkar burung, serta kaleng kecil menjadi media untuk menyampaikan berita bahagia: relasi, teman, atau saudara Anda akan segera menikah dan Anda ***ndang.

Tapi itulah yang dilakukan Budi Dwi Hariyanto, pemilik Domino Wedding Card & Souvenir. Di kantor kecilnya di kawasan Tebet, ada macam-macam benda yang sudah disulap menjadi sebuah undangan perkawinan yang indah.

Sebuah bambu ramping bagian dalamnya dilapisi kain batik dan diberi pita cantik. Ada kotak kaca dari kuningan berhias pita dan bros berkilau. Ada pula bakiak berlapis kain batik keemasan yang membuatnya terlihat mewah.

Lalu, sebuah sangkar burung mini yang di dalamnya ditaburi potongan kertas dan undangan yang digulung. Juga, kotak-kotak kecil berbalut batik yang jika dibuka memancarkan aroma harum dari akar wangi. Semuanya menarik, semuanya membuat terkejut siapa pun yang menerimanya.

Mengapa kini banyak Undangan Perkawinan yang tampil beda dan unik? Menurut Budi Dwi Hariyanto, banyak pasangan yang bosan dengan undangan konvensional. Mereka pun mencari desain berbeda, unik, dan kalau bisa tetap fungsional. ”Undangan adalah kesan pertama yang akan menarik seseorang untuk datang ke sebuah perkawinan. Kalau undangannya unik, mereka akan terkesan dan penasaran untuk datang ke acara perkawinan itu,” ujar pria yang akrab disapa Harry ini.

Selain ingin membuat kesan pertama berkesan, menurut Harry, calon pengantin juga ingin agar undangannya bersifat fungsional. Artinya, saat acara sudah selesai, undangan masih bisa dimanfaatkan untuk hal lain. Karena itulah, ia mencoba mengakomodasi dengan membuat undangan dalam bentuk kaleng, bakiak, dompet, sampai sangkar burung mini.

lifestyle.okezone.com

More aboutDesain Undangan Perkawinan Unik Tamu pun Tertarik

Gerai Franchise Teh Instan ala Good Tea

Posted by jenggot kambing



Kalau berkunjung ke mal-mal akan mudah menemukan kecenderungan baru yang sedang marak. Ada sejumlah gerai minuman yang khusus menawarkan minuman teh. Jumlahnya juga makin banyak dengan jumlah merek yang makin banyak pula. Malah perusahaan-perusahaan teh yang populer dengan produk seperti Sari Wangi, Teh Poci, dan Teh Gopek juga menawarkan gerai-gerai kecil yang menyajikan teh seduh siap minum. Belum lagi gerai-gerai independen yang tidak berhubungan langsung dengan perusahaan-perusahaan besar tadi.

Fenomena ini agak di luar dugaan. Selama ini minuman teh sudah cukup terpenuhi dengan mudah didapatnya minuman teh dalam botol. Namun ternyata bisnis teh seduh instan sekarang meledak. Mungkin karena bisnis ini dikembangkan dengan konsep kemitraan model Franchise Teh. Malah uniknya, persaingan di bisnis ini bukan semata dari rasa tehnya, tetapi pada paket investasinya. Salah satu pemain di bisnis ini adalah Good Tea.

Franchise Teh dari Good Tea menawarkan empat paket kerjasama mulai dari investasi Rp 4 jutaan hingga Rp 8 jutaan. Paket Usaha Silver A ditawarkan dengan investasi Rp 4,5 juta, kemudian Paket Usaha Silver B Rp 5,5 juta, Paket Usaha Gold Rp 7 juta, dan Paket Usaha Platinum Rp 8 juta. Paket-paket usaha ini, menurut pengelolanya, bisa balik modal dalam waktu mulai dua bulan.

majalahduit.co.id
More aboutGerai Franchise Teh Instan ala Good Tea