Tips Memilih Pintu Kamar Mandi

Posted by jenggot kambing on Thursday, May 23, 2013


Maket - Sebuah Kamar mandi tidak hanya berguna sebagai tempat untuk membersihkan diri. Namun juga sebuah tempat relaksasi dan privasi bagi pemiliknya. Oleh sebab itu, desain dan perencanaan kamar mandi harus di siapkan secara matang agar penghuninya dapat menggunakannya dengan nyaman.

Desain interior sangatlah berpengaruh pada kenyamanan ruangan ini. Selain itu, pemilihan pintu juga perlu diperhatikan agar kamar mandi tetap nyaman dan aman. Terutama saat pemilihan bahan pintu kamar mandi.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjrGXtm8xT3a_rHSGWS2cGR0tL8Nn3x-KEpZxaidRgrgrcXwthScKW5P4CQcxieo9dkJJeO0oWLp3ivT2MUhmcnoWHmXnodsD6Uf24wNYLNDl0Tc0WMEHo2exSZbz9Fk3nzA0-HmOrJinQ/s1600/Pintu+Kamar+Mandi+bahan+PVC.jpg


Area yang lembab ini memerlukan pintu dari bahan yang tidak cepat rusak karena air. Berikut tips memilih pintu kamar mandi yang cocok:

- Pemilihan material/bahan pintu kamar mandi sangat bergantung pada karakter kamar mandi. Apakah kamar mandi basah atau kering? Untuk kamar mandi yang tergolong basah, sebaiknya jangan menggunakan material kayu.

- Melihat faktor kelembaban. Jika ingin menggunakan pintu kayu untuk kamar mandi basah, sebaiknya pilih pelapis yang pas untuk mengamankannya. Pelapis bisa mengurangi risiko kerusakan pada pintu kayu anda.

- Material kayu sangat cocok digunakan sebagai pintu kamar mandi yang berukuran besar. Sementara untuk kamar mandi kering, panel kayu dapat diaplikasikan. Karena pada kamar mandi kering jarang sekali terjadi cipratan seperti pada kamar mandi basah.

- Jenis pintu plastik juga bisa dijadikan solusi sebagai pilihan yang tepat untuk menutupi kamar mandi Anda.

Penggunaan bahan pintu yang tidak cocok bisa mengakibatkan kerusakan pada pintu itu sendiri. Selain pintu, aspek interior kamar mandi yang lain seperti Pemilihan dan Pemasangan Keramik pada Kamar Mandi perlu diperhatikan pula. Semoga bermanfaat ya.

Info: Jasa Maket

More aboutTips Memilih Pintu Kamar Mandi

Memilih Lampu Rumah yang Tepat

Posted by jenggot kambing


Maket - Lampu dalam sebuah rumah memiliki fungsi sebagai penerangan dan tentunya juga mempercantik interior dalam rumah itu sendiri. Lampu juga selalu mengalami perkembangan baik model dan juga tentu daya tahannya.

Lampu listrik yang umum digunakan sebagai penerang untuk rumah tinggal, dapat dibedakan menjadi 3 golongan besar, yaitu lampu pijar, lampu halogen dan lampu berpendar (fluorescent). Saat ini juga telah hadir lampu LED yang lebih hemat dan efisien.


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgsnTGj-Fg-JW1PuAHI314sNbiHnyA6Gyyhy1osO2lkqymwUaCgXjm1cH2_uijKlR4H-QQ8wQMZiVqtFpab_9khSf6QUnhK4508jS8-Ho64ZqCkL1qHSX87Z1FP_RPM4W9_aD81ZEn2uFw/s1600/1.jpg


Pemilihan jenis dan model lampu hendaknya disesuaikan dengan kebutuhan dan fungsi ruangan, misalnya kebutuhan cahaya di rumah berbeda dengan kebutuhan cahaya ruangan didalam kantor, sekolah, toko, dan sebagainya.

Berikut ini ada beberapa faktor yang dapat Anda pertimbangkan saat memilih lampu rumah anda:

- Rumah bergaya minimalis, tentu akan terkesan lebih  bersih, sederhana dan bergaya dengan lampu hias minimalis. Adapun rumah desain klasik, untuk menyoroti bentuk klasiknya dan berkelas dengan lampu kristal.

- Penempatan lampu perlu disesuaikan dengan kondisi lingkungan. Misalnya, untuk lampu yang diletakkan di luar sebaiknya menggunakan bahan stainless steel, alumunium atau besi yang sudah dicat antikarat karena mungkin kelembaban di luar ruangan lebih tinggi.

- Pilih bohlam lampu yang terbuat dari bahan berkualitas, hemat energi, sistem pemasangannya mudah, ringan dan sesuai dengan estetika.

- Menentukan warna cahaya lampu yang ingin digunakan. Lampu dengan karakter cahaya kuning disinyalir mampu membangkitkan suasana yang hangat dan romantis, sehingga sangat cocok ditempatkan di ruang tidur atau ruang lain yang digunakan untuk bersantai. Sementara cahaya putih lebih cocok digunakan di tempat kerja. Penentuan warna cahaya ini dengan sendirinya akan membimbing Anda menentukan pilihan antara lampu neon dan lampu pijar.

- Untuk kamar yang membutuhkan cahaya terang, seperti ruang tamu, ruang keluarga dan ruang makan, Anda dapat memilih lampu kuning atau putih. Sedangkan untuk kesan dramatis seperti di kamar tidur, Anda harus menggunakan lampu yang memberikan warna kebiruan.

- Jika anda menginginkan tagihan listrik bulanan yang lebih murah, anda pastinya perlu memilih lampu LED sebagai sarana penerangan utama anda. Dengan lampu LED, anda akan mendapatkan cahaya yang terang dengan daya listrik yang relatif kecil. Selain itu juga, cahaya yang dihasilkan oleh lampu LED tidak panas.

Dengan memilih lampu yang tepat rumah terlihat indah dan terang. Semoga bermanfaat.


Info: Maket
More aboutMemilih Lampu Rumah yang Tepat

Harga Satria FU Baru Kemahalan???

Posted by jenggot kambing on Wednesday, May 22, 2013


Menurut Mas Broth sekalian apakah Harga Satria FU overprice??, kalao bagi ane Ya! Lha koq bisa?? Jika di bandingkan dengan bebek komuter mungkin saja harga satria FU menjadi sangat overprice, dan jika di bandingkan dimensinya dengan motor laki sekalipun lagi-lagi faktor harga di 19jutaan di bilang overprice! Ane sendiri salah satu penyemplak satria FU broth, jujur aja dari awal pun ini motor di medio tahun 2006,  bandrol yang ane dapet saat itu hanya berkisar di 16.2 jutaan, selang 7 tahun kemudian harganyapun kini melonjak di angka 19jutaan, lantas apa yang menyebabkan terjadi lonjakan sebesar itu?

Simple aja, ini motor emang sebenernya di tujukan buad kaum yang segmented banget, yaitu kaum pecinta kecepatan or istilah kate speed Freaks, jadi 100% bagi anda yang mengejar faktor isenk, asal pake, buad harian atau bahkan cari yang irit..berarti ente gak cocok broth pake motor beginian. Pangsa pasar FU sendiri awalnya gak begitu besar, Suzuki cukup tahu diri dalam menjual produknya yang satu ini, tetapi karena brand Satria sedari dulu udah melekat dengan yang namanya motor kencang, maka terjadilah demand produk besar-besaran..Satria FU laku kerazzz hingga kini, bisa dibilang setiap tahunnya harga satria fu sendiri mengalami koreksi dan kenaikan! Padahal jika boleh di bandingkan dari tahun ke tahun Satria FU sendiri Cuma mengalami sedikit perubahan alias minor change lho.
Di sektor mesin sendiri tak ada perubahan yang berarti baik itu dari Gen1 hingga ke Gen 3,Lantas apa yang membuat motor ini begitu di gemari?? Jawabannya masih dan hanya 1, “Mesin Satria FU Itu Kencang”!! that’s it…maka dari itu ane bilang harga Satria FU cukup Overprice di 19jutaan, padahal akan lebih bijak dah mahfum jika harganya tak lebih dari 18jutaan saja..balik lagi ke hukum ekonomi broth…jika barang tersebut laku di pasaran, pastinya harganya pun akan terkerek naik tinggi!
So menurut anda apakah Harga Satria FU itu Overprice?
Info terkait – Satria FU Bermasalah
More aboutHarga Satria FU Baru Kemahalan???