Tanaman Obat Alami untuk Panu

Posted by jenggot kambing on Thursday, March 22, 2012

Penyakit yang satu ini memang sangat menyebalkan karena membuat kita jadi kurang percaya diri, apalagi pada saat kita beraktivitas berenang. Ih, jadi malu dong :). Panu merupakan penyakit kulit yang disebabkan oleh infeksi jamur, sehingga banyaj juga yang menyebutnya jamuran.

Panu timbul karena kurangnya kebersihan seseorang sehingga menyebabkan jamur pada bagian kulit tertentu, biasanya ada di bagian punggung. Panu pada kulit berwarna putih dan pucat atau keputih-putihan. Bagi sesorang yang terkena, penyakit ini menyebabkan rasa gatal apabila berkeringat.

Untuk mengatasi penyakit panu, berikut ada resep tradisional dari tanaman obat yang bisa dicoba:


* Daun Jinten

Bahan:
- Daun Jinten 5 lembar
- Bawang Putih 3 butir
- Minyak Kelapa

Cara membuatnya: Bawang Putih dan daun jinten ditumbuk sampai halus, dan tambahkan sedikit minyak kelapa, setelah itu diaduk rata. Gosokkan pada bagian terkena panu 2 kali sehari.


* Lengkuas

Bahan:
- Lengkuas segar 1 ibu jari
- Bubuk belerang

Cara membuatnya: Potong salah satu ujung lengkuas kemudian bubuhkan sedikit bubuk belerang kemudian oleskan pada bagain yang sakit. Lakukan secara teratur 2 kali sehari.



* Daun Tembakau

Bahan:
- Daun Tembakau secukupnya

Cara membuatnya: Daun tembakau ditumbuk sampai halus, kemudian diole pada bagian kulit yang sakit. Hal ini bisa dilakukan secara teratur 2 kali sehari.



* Rimpang Lengkuas

Bahan:
- Rimpang Lengkuas 10 gram

Cara membuatnya: paru halus rimpang lengkuas, kemudian di peras. Air perasannya bisa di oleskan pada bagian kulit yang terkena panu. Atau bisa juga dengan cara menggosokkan rimpang lengkuas langsung pada bagian yang sakit secara perlahan.

Semoga bermanfaat (berbagai sumber)
More aboutTanaman Obat Alami untuk Panu

Tips Memulai Bisnis Baju Distro

Posted by jenggot kambing

Bisnis baju distro saat ini memang tergolong banyak, namun jika kita pintar melihat peluangnya bisnis ini sangatlah menguntungkan. Meskipun banyak saingan, bisnis ini bisa dijalankan dengan modal yang kecil. Bahkan sekarang banyak yang menawarkan system dropship dan juga reseller.


Selain itu juga ada pilihan dalam bisnis ini, yaitu menjadi pembuat baju distro dan memasoknya ke toko-toko atau bisa juga bikin kios dan sekaligus membuat kaosnya.


Masing-masing pilihan ini juga ada kekurangan dan kelebihan tergantung bagaimana Anda mengaturnya. Untuk desain kaos memenag membutuhkan keahlian dalam bidang desain, tapi jika anda memiliki modal yang cukup, anda bisa membuka toko sendiri. Keuntungan dari bisnis ini cukup besar, apalagi menjelang lebaran.



baju distro


Berikut tips dalam memulai bisnis baju distro:


- Jika memiliki tempat yang starategis, anda bisa mencari pemasok dengan system konsinyasi atau system titip produk mereka di kios baju distro kita. Dalam hal ini kita harus bisa meyakinkan pemasok dan mendapatkan kepercayaan dari mereka.


- Informasi pemasok bisa anda cari lewat internet atau pun lewat komunitas distro. Carilah info sehingga anda bisa mendapatkan pemasok yang terbaik, baik dari segi harga dan tempat.


- Biasanya untuk memulai membutuhkan sedikit modal, pemasok baju distro hanya menjual dengan system putus barangnya, namun jika kita berhasil dan sudah kenal, maka kita bisa ajukan system konsinyasi. Umumnya kita mendapat 20% dari harga jual barang dari system ini.


- JIka modal belum mencukupi, anda bisa memulai dengan system dropship tanpa modal uang sedikitpun, atau bisa juga dengan menjadi reseller.


Semoga tips singkat ini membuka wawasan anda untuk memulai bisnis baju distro ini. Selamat mencoba.(wk)

More aboutTips Memulai Bisnis Baju Distro

Khasiat Pijat Refleksi

Posted by jenggot kambing


Pijat Refleksi merupakan pijatan yang dilakukan dengan cara menekan titik syaraf di telapak kaki untuk memberikan rangsangan bioelektrik pada organ tubuh tertentu yang bisa memberikan perasaan rileks dan segar karena aliran darah dalam tubuh menjadi lancar.


pijat refleksi

Apa manfaat Pijat Kaki Refleksi itu sebenarnya?

Jika pijat refleksi dilakukan secara rutin, efeknya akan sangat bagus bagi tubuh, karena peredaran darah dan cairan dalam tubuh menjadi lancar. Kondisi ini akan membuat sirkulasi penyaluran oksigen dan nutrisi penting di dalam sel sel tubuh akan menjadi lancar yang berimbas pada efek tubuh menjadi lebih segar dan tercapai kondisi keseimbangan karena adanya efek relaksasi tubuh.

Apa hubungannya pijat di telapak kaki dengan organ organ tubuh manusia?

Menurut ilmu kedokteran dan akupunktur telah diketahui bahwa telapak kaki kiri dan kanan ternyata memiliki titik syaraf yang terhubung dengan masing masing organ tubuh lain nya. Total ada 36 Titik Syaraf di telapak kaki yang terhubung dengan organ tubuh tertentu.

Apakah ada teknik pijatan khusus untuk pijat refleksi di kaki ini?

Pijat refleksi memiliki teknik khusus. Teknik pijat refleksi yang umum adalah dengan jari tengah dan telunjuk dibengkokkan untuk melakukan penekanan di bagian tertentu di telapak kaki. Proses pemijatan harus dilakukan secara menyeluruh ke seluruh titik syaraf di telapak kaki.

Apakah memang benar Pijat Refleksi di Kaki banyak manfaat untuk kesehatan?

Pijat Refleksi di Kaki ini biasanya adalah Pijat di bagian kaki dengan menggunakan krim atau minyak aromaterapi. Bagian yang dipijat selain telapak kaki juga bagian punggung. Karena bagian tubuh tersebut memiliki hubungan syaraf yang dapat menembus ke pusat sakit. Pijat Refleksi adalah bukan cara untuk penyembuhan kedokteran, tapi merupakan terapi alternatif untuk pencegahan yang ujung ujungnya dapat memperlancar peredaran darah, menurunkan kadar kolesterol, mengurangi gejala darah tinggi, menurunkan kadar asam urat, membantu irama jantung teratur, dsb.

More aboutKhasiat Pijat Refleksi