Resep Menu Istimewa Sate Ayam Goreng

Posted by jenggot kambing on Thursday, March 25, 2010



MENYANTAP Sate Ayam sudah biasa bagi Anda. Apalagi menyantap ayam goreng. Tapi seperti apa rasanya bila Anda menyantap sate ayam goreng? Coba saja.

Bahan-bahan:
- 500 g daging ayam tanpa kulit, potong-potong
- 1 sdt bawang putih parut
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- 1 bawang Bombay, potong-potong
- 1 buah paprika hijau, potong-potong
- tusuk satai

Pelapis:
- 2 putih telur ayam, kocok hingga berbuih
- 100 gran tepung pansir putih
- minyak goreng

Cara membuat:
- Aduk daging ayam dengan bawang putih, merica, dan garam.
- Tusuk daging ayam dengan tusuk satai. Di bagian tengahnya beri sepotong bawang Bombay atau paprika.
- Celupkan dalam putih telur, gulingkan dalam tepung roti hingga rata.
- Ulangi sekali lagi. Diamkan beberapa saat hingga kering.
- Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan.

Dan Sate Ayam goreng pun siap disajikan.yummy

inilah.com

{ 0 comments... read them below or add one }