Home »Unlabelled » Jangan Asal Memilih Asuransi Mobil
Jangan Asal Memilih Asuransi Mobil
Posted by jenggot kambing on Thursday, April 29, 2010
Asuransi Bagaimana caranya memilih asuransi mobil ?
Memilih asuransi mobil memang tidak mudah. Apalagi di tengah persaingan yang ketat dewasa ini. Hampir semua perusahaan asuransi memiliki produk asuransi kendaraan cotohnya Asuransi Adira. Tinggal calon nasabah memilih yang mana yang layak diambil. Untuk itu ada beberapa tips dalam memilih asuransi mobil :
1. Calon nasabah jangan terpaku pada tarif premi murah. Sebab, dalam persaingan dewasa ini, banyak perusahaan asuransi yang banting harga, menawarkan tarif premi murah. Padahal belum tentu ada jaminan pelayanan.
2. Lihat paket asuransi yang ditawarkan. Misalnya luas jaminan sampai seberapa banyak. Sebab, luas jaminan ini harus disesuaikan dengan keinginan dan kemampuan calon nasabah .
3. Lihat pula jaringan dari perusahaan asuransi yang bersangkutan. Misalnya Asuransi Adira, berapa banyak punya kantor cabang atau berapa banyak punya bengkel rekanan, sehingga begitu ada klaim tidak menunggu lama guna memperbaiki kendaraan atau melaporkan kendaraan yang hilang.
4. Bisa ditanyakan lebih dahulu kemudahan, fasilitas atau benefit apa yang bisa diperoleh bila membeli polis di perusahaan itu. Misalnya, road side assistance & mobile claim services, mobil derek, layanan hotline, jasa montir, mobil ambulans dan lain sebagainya. Dan, yang tak kalah pentingnya adalah kemudahan untuk melakukan perubahan-perubahan serta kemudahan dalam bertanya.
5. Perlu dipertimbangkan pula bonafiditas perusahaan asuransinya. Jangan sampai begitu ada klaim, bengkel rekanan pun tidak punya. Sebab, banyak perusahaan asuransi mengklaim mereka adalah yang terbaik, padahal kondisi keuangannya sudah sangat parah.
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment