Home »Unlabelled » Busana Romantis Untuk Kencan Pertama
Busana Romantis Untuk Kencan Pertama
Posted by jenggot kambing on Friday, October 19, 2012
Saat kencan pertama adalah momen yang tak terlupakan seumur hidup karena itu akan terkenang selalu saat anda sudah menikah dan flashback mengenang masa pacaran bagaimanakah agar terlihat keren dimata pasangan anda dalam berbusana berikut ada beberapa tips untuk anda:
Kencan di Restoran
Cara berpakaian untuk kencan pertama di restoran? Menggunakan celana panjang dengan kemeja katun adalah jawabannya. Pastikan Anda memakai sepatu elegan sebagai alas kaki Anda malam itu, Anda akan terlihat rapi dan cocok sekali berada di dalam restoran mendampingi si dia. Jeans bisa menjadi ide bagus untuk kencan pertama. Anda dapat memakai kombinasi klasik kemeja putih dengan jeans biru. Jins pudar atau robek juga sangat trendi. Apapun yang Anda pakai pastikan Anda menggunakannya dengan gaya dan percaya diri.
Menonton Film
Cara berpakaian untuk kencan dengan menonton film di bioskop sangat sederhana, apapun yang Anda pakai, asalkan membuat Anda merasa nyaman dan tentu saja tetap bergaya. Anda bisa memilih untuk menggunakan pakaian yang santai seperti t-shirt atau kaos oblong dengan tulisan atau gambar-gambar band kesayangan. Anda dapat menggunakan jeans dengan sepatu kets dan bereksperimen dengan rambut Anda. Film yang menyenangkan dapat mengalihkan perhatiannya kepada Anda yang terlihat nyaman dan sangat menikmati apa yang Anda kenakan malam itu.
Makan Malam Romantis
Mungkin Anda bukan tipe pria yang santai dalam melakukan pendekatan dengan seorang wanita. Kencan ini bisa dibilang kencan yang dimaksudkan untuk sangat romantis bersama teman kencan Anda. Sebuah kencan makan malam dapat dibuat sangat khusus dan spesial dan tak terlupakan tentunya. Jadi bagaimana Anda berpakaian untuk kencan makan malam? Tidak, jawabannya tidak jatuh pada setelan tuksedo. Pria bisa bergaya sendiri untuk kencan makan malam melalui pakaian resmi. Tips fashion pria untuk kencan makan malam, kenakan kemeja formal yang dikombinasikan dengan celana panjang dan jaket. Jaket akan memberikan kesan yang resmi yang cukup mirip dengan jas.
Party di Klub Malam
Klub malam tempat yang menyenangkan dan semua orang berdandan dengan cara yang funky. Anda mungkin bisa bergaya semi formal, celana panjang yang dipadukan dengan kemeja dengan warna yang cerah. Klub malam sangat identik dengan dunia yang glamour, tarian serta dansa yang menyenangkan. Anda juga bisa menggunakan jeans dan atasan kemeja dengan lipatan lengan sehingga terkesan santai dan bergaya.
Demikian tipsnya semoga bermanfaat dan menampilkan kesan yang baik di mata pasangan anda, temukan info menarik tentang jual tas murah
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment