Harga Ninja 250 Seken Tergolong Stabil

Posted by jenggot kambing on Thursday, July 7, 2011

Boleh saja eksistensi Kawasaki Ninja 250 diusik oleh kehadiran CBR250r. Boomingnya motosport berfairing tersebut ternyata tidak serta merta membuat harga jual second hand Ninja 250r anjlok. Terbukti motor dua silinder dari Kawasaki ini masih berani dibanderol tinggi oleh dealer motor bekas dan diminati banyak orang

Disalah satu lokasi pinggir jalan daerah Depok, di salah satu didealer motkas. Berbagai kuda besi nongkrong didepan toko. Ada Honda CS1, Suzuki Satria FU, Yamaha Vixion, Honda Tiger Revo, Kawasaki Ninja RR serta Ninja 250r. Itu belum seberapa sebab digedung belakang terlihat ratusan motor bebek dan matic campur menjadi satu siap dipinang siapa saja yang membutuhkan. Didealer tersebut, selain cash mereka menggunakan jasa leasing untuk penggerak roda bisnisnya. Alasannya simpel…sebab kebanyakan konsumen masih lebih setia beli secara kredit ketimbang cash. Yang bikin kaget bukan kepalang adalah harga Sekennya lho

ketika tahu bahwa dealer menjual diangka 42,5juta rupiah, fantastis sekali bandrolnya..alias masih tinggi sangat, Ini berarti harga jual beli motor ini pertahunnya hanya turun 9%. Tapi memang begitu faktanya. Menurut penjaga dealer, harga segitu aja banyak orang yang nawar ataupun sekedar bertanya.

Dahsyat memang motor yang satu ini

Info terkait – jual beli motor

More aboutHarga Ninja 250 Seken Tergolong Stabil

Mobil Bekas Korea Bisa Di Jadikan Alternatif Lho

Posted by jenggot kambing

Jika di lihat lebih jelas, mobil korea itu gak bisa di pandang sebelah mata lho..Lihat saja jajaran produk second hand Hyundai seperti Atoz, Accent, Getz, Matrix, Santa Fe, dan Trajet menemani jajaran produk barunya seperti Avega, H1, i-10, i-20, hingga New Tucson. Sementara produk Kia seperti Visto, Picanto, Carrens, Carnival, Sedona, atau Timor, juga masih diburu peminatnya. Untuk segmen mobil penumpang, Kia mengandalkan tiga produk barunya seperti New Pride Sedan, New Pride, dan Picanto Cosmo. “Atoz dan Visto banyak dicari karena hemat bahan bakar. Harganya pun bersaing dengan mobil bekas murah seperti contoh Suzuki Karimun


Untuk tahun produksi lebih muda, Atoz dan Visto bisa dilepas di kisaran 60 hingga 70 jutaan. Sedangkan tahun produksi yang lebih tua dihargai di kisaran 50 jutaan. Sementara untuk kelas sedan maupun MPV seperti Hyundai Accent dan Kia Carrens produksi awal tahun 2000-an, Romy berani melepas dengan harga 60 jutaan. Belum lagi di kelas premium seperti Hyundai Trajet dan Kia Carnival yang juga banyak diincar konsumen.

Kesuksesan Hyundai dan Kia juga bisa dilihat dari penjualan mereka di Indonesia. Bahkan Kia yang menjadi official partner Piala Dunia (PD) 2010 dan juga Hyundai, kini menjadi penantang serius bagi produk Jepang. Lihat saja Hyundai kini mengandalkan Avega untuk kelas sedan. Harganya yang murah meriah membuat konsumen banyak memburu mobil ini. Sedangkan Kia tampil dengan city car Picanto. Dengan posisi ini, jelas bahwa mobil-mobil Korea mempunyai potensi di pasar otomotif Indonesia

Preseden kurang baik terhadap mobil-mobil Korea memang kerap didengar. Namun kualitas mobil Korea kini sudah semakin jauh membaik, terutama sejak awal tahun 2000-an

Info terkait - mobil bekas murah

More aboutMobil Bekas Korea Bisa Di Jadikan Alternatif Lho

Mengenal Jenis Penawaran Asuransi Pada Kendaraan

Posted by jenggot kambing


Asuransi kendaraan biasanya ada 2 jenis, yaitu All Risk dan Total Loss Only (TLO).

Asuransi kendaraan All Risk

Asuransi kendaraan jenis ini meng-cover semua resiko yang terjadi pada kendaraan Anda. Dari kehilangan, tertabrak, kerusuhan, terorisme, ban hilang, kaca spion hilang, menabrak kendaraan orang lain (Third Party Liability - TPL) dll.

Nilai pertanggungannya tergantung masing-masing perusahaan asuransi. Misalnya, ada perusahaan asuransi yang memberikan pertanggungan TPL 5 juta per kejadian, ada juga yang memberikan sampai 25 juta per kejadian. Anda harus mencermati paket-paket yang ditawarkan. Cari yang paling bagus perlindungannya menurut Anda.

Untuk premi Asuransi Kendaraan All Risk yang harus Anda bayar, biasanya berkisar antara 2% sampai 3% dari harga kendaraan. Jadi kalau harga kendaraan Anda 50 juta, Anda harus membayar antara 1 sampai 1,5 juta rupiah per tahun.

Asuransi kendaraan Total Loss Only (TLO)

Asuransi kendaraan jenis ini meng-cover hanya apabila kendaraan nasabah hilang atau mengalami kerusakan minimal 75% hingga tidak dapat digunakan lagi. Apabila kendaraan nasabah mengalami kecelakaan dan kerusakan kendaraannya sampai 75%, penanggung (perusahaan asuransi) akan membayar klaim nasabah tersebut. Ada juga perusahaan asuransi yang mempaketkan asuransi kendaraan jenis TLO ini, misalnya digabungkan dengan TPL (Third Party Liability).Premi asuransi kendaraan jenis TLO ini berada di kisaran 1% dari harga kendaraan, ada yang kurang dan ada yang lebih dari 1%.

Nah, dari kedua jenis asuransi kendaraan di atas, mana yang cocok untuk Anda?

Info terkait - Asuransi kendaraan

More aboutMengenal Jenis Penawaran Asuransi Pada Kendaraan