mesin kemasan botol – Tak ada
yang menyangkan jika yang namaya material plastik merupakan material yang cukup
murah saat ini, dan plastik sendiri mempunyai kelebihan yang tidak di miliki
oleh material lain di muka bumi ini. Nah saat ini kita akan membahas sedikit
mengenai kemasan bermaterial plastik, saat ini ada 2 macam jenis kemasan
plastik yang di kelompokan berdasarkan sifatnya, yakni PP (polypropylene) dan
PET ( Polyethylene Terephthalate). Di pasaran pun jenis plastik ini bisa di
indentifikasi dari kode angka yang berada dalam panah berbentuk segitiga yang
sering kita lihat pada bagian dasar wadah plastik tersebut. Kode ini di buat
dan di kembangkan oleh The American Society Of Plastik Industry, nah berikut
kita lihat saja aneka kode plastik yang sering di gunakan dalam dunia industri
dan manufaktur
1 = PET, Polyethylene
terephthalate
2 = HDPE, High-density
polyethylene
3 = V – Vynil atau PVC –
Polyvinyl chloride
4 = LDPE – Low density
polyethylene
5 = PP Polypropylene
6 = PS- Polystyrene
7 = OTHER
Nah dari pengkodean di
atas tadi bisa dillihat bahwa tidak semua plastik bisa di gunakan seenak kita,
ada peruntukan khusus sesuai fungsinya dan spesifikasinya, untuk mesin kemasan botol sendiri di anjurkan menggunakan plastik dengan kode 1, tetapi sayangnya
botol PET sering kali tidak ahan terhadap sinar ultraviolet..jadi bisa dibilang
tidak mampu melindungi isi botol dengan baik, terlebih lagi jika kandungan air
tersebut berisikan vitamin c yang terpapar langsung oleh sinar UV. Jadi bisa
dibilang untuk kandungan vitamin C 1000mg di anjurkan menggunakan kemasan botol
PET yang telah di beri lapisan aditif lain sebagai bahan anti Sinar UV.
Plastik jenis PET sendiri
di bagi kedalam 2 bagian, yakni PET Multilayer dan PET Monilayer :
- PET Multilyer : adalah botol yang menggunakan bahan beberapa lapis. Fungsi salah satu lapisan adalah untuk meningkatkan sifat barrier bahan terhadap gas CO2, pada umumnya digunakan bahan polymer EVOH (ethylene vinyl alcohol) dan dapat pula dalam salah satu lapisan yang lain
- PET Monolayer : adalah penambahan bahan aditif untuk meningkatkan transparansi dan gloss, sehingga semakin mirip dengan kaca, sekaligus meningkatkan perlindungan terhadap oksigen