Bekas Luka Hilangkan Dengan Obat Herbal

Posted by jenggot kambing on Wednesday, February 20, 2013

Bekas luka yang mengganggu penampilan anda memang sangat tidak mengenakkan, membuat tidak percaya diri (malu) dan tak bebas untuk tampil terbuka, bagaimana cara menghilangkannya ?, berikut ada beberapa tanaman obat herbal penghilang bekas luka:

1. Mentimun
Tanaman Herbal Obat Penghilang Bekas Luka yang pertama adalah mentimun.Untuk mengurangi bekas luka dengan mentimun, hancurkan mentimun hingga membentuk pasta. Setelah itu, letakkan pada bekas luka dan diamkan sepanjang malam. Lakukan ini selama beberapa malam, dan Sobat akan melihat bekas luka sedikit demi sedikit menghilang.

2. Teh Hijau
Tanaman Herbal Obat Penghilang Bekas Luka yang selanjutnya adalah the hijau.nah sekarang yang perlu Sobat lakukan di sini adalah celupkan kapas ke dalam teh hijau, dan kemudian pijat bekas luka Sobat dengan itu.

3.Gooseberry India
Tanaman yang satu ini ternyata juga bisa digunakan untuk penghilang bekas luka.Perawatan bekas luka alami ini juga dikenal sebagai amalaki. Tidak hanya membantu memperlembut bekas luka, tapi juga efektif menghalangi munculnya bekas luka di kemudian hari.

4. Minyak Pangkal Biji Bunga Mawar
Minyak ini digunakan dalam berbagai kosmetik dan telah terbukti menunjukkan hasil yang bagus, terutama untuk menghilangkan bekas luka akibat jerawat. Untuk menggunakan pengobatan alami ini, maka Sobat perlu melakukan pemiijatan dengan menggunakan minyak biji pangkal bunga mawar pada bekas luka di kulit dua kali sehari selama 15 menit.

5. Buah Zaitun
Tanaman Herbal Obat Penghilang Bekas Luka yang selanjutnya adalah buah zaitun,mungkin kita kesusahan untuk mencari buah zaitun,tapi sekarangkan buah zaitun sudah diolah dan diproduksi dalam berbagi bentuk seperti minyak zaitun.dan cobalah pijatlah bekas luka Sobat dengan minyak zaitun beberapa kali sehari. Maka dapat dipastikan bahwa bekas luka tersebut akan lenyap dalam beberapa hari. Perlu juga Sobat ketahui bahwa ada beberapa cara yang tidak dapat bekerja dengan baik. Ada beberapa sumber menyatakan bahwa mederma (yang merupakan jenis bawang ekstrak) bekerja seperti mukjizat untuk menghilangkan bekas luka.

6.  Lemon
Tanaman Herbal Obat Penghilang Bekas Luka selanjutnya adalah lemon.karena lemon bertindak seperti pemutih alami, sehingga cukup efektif dalam mengobati luka. Namun, jangan berlebihan, karena asam sitrat yang terkandung dalam jus lemon sebenarnya dapat menyebabkan kerusakan pada kulit Sobat jika digunakan dalam jangka panjang.

7. Bawang putih
Bawang putih ternyata juga bisa digunakan sebagi obat penghilang bekas luka.Dan Tanaman ini sangat mudah ditemukan di rumah dan merupakan bahan yang sangat efektif digunakan untuk pencegahan munculnya bekas luka. Sobat hanya perlu memotong setengah siung bawang putih, kemudian menggosokkannya pada luka/jerawat untuk mencegah munculnya bekas di kemudian hari.

8. Madu
Meskipun madu bukan tanaman ,akan tetapi Madu juga merupakan salah satu bahan yang efektif untuk menghilangkan bekas luka. Sobat dapat menggunakan madu dengan cara mengoleskan madu ke bekas luka dan diamkan semalaman. Untuk hasil maksimal, lakukan cara ini berulang-berulang.

Demikian pembahasannya dalam menghilangkan bekas luka dengan tenaman obat alami semoga bermanfaat untuk anda, temukan info menarik tentang Perawatan Kesehatan
More aboutBekas Luka Hilangkan Dengan Obat Herbal

Turun Bero! Obati Segera

Posted by jenggot kambing

Turun bero adalah sakit yang terjadi karena adanya usus melorot lewat lubang locus minoris bila di biarkan maka usus akan terperangkap atau terjepit hingga mati dan memberikan masalah yang besarBagaimana cara mengobatinya ?, berikut ada beberapa tips pengobatannya:

Pengobatan  Turun Berok (Hernia)
Untuk pengobatan  cobalah ramuan resep ini :
1.Satu butir telur ayam kampung.
2.Tiga sendok makan madu asli.
3.Tiga sendok makan minyak samin.
4.Air putih secukupnya.

Cara Meramu :
Tuangkan ke dalam gelas telur, madu dan minyak samin lalu tambahkan sedikit air, setelah itu aduk sampai tercampur rata. Kemudian minum diwaktu pagi hari, hasilnya akan anda rasakan pada perut yang terasa sakit. Dan bila dilakukan berulang-ulang akan cepat sembuh penyakit hernia ( poros ) yang Anda derita. Cobalah resep ini Insya Allah Anda sembuh seperti sedia kala.

Pencegahan Dini Turun Berok (Hernia)
Sebelum terkena turun berok  ada baiknya kita atasi sejak dini saja apabila ada gejalanya sebelum menjadi parah. Ada beberapa tips baik dari pengalaman pribadi dan juga info dari teman-teman mengenai mengatasi turun berok sejak dini.

Caranya :
    Makan yang teratur, dan perbanyak makan buah dan sayuran , Minum  jus buah manggis keseluruhan bagian buah  dan kulit manggis ( garcinia mangostana) dan beberapa tumbuhan berkhasiat obat antara lain  Bunga roselle,   Apel,  Anggur, Sirsak dan daun sirsak.
    Kurangi merokok dan Perbanyak minum air putih

Apabila sudah ada gejalanya seperti sakit dibawah pusar coba tahapan berikut :
    Urut atau pijat tradisional yang berpengalaman mengatasi turun berok
    Kurangi angkat yang berat-berat tapi seandainya memang sudah kerjaan, ketika mengangkat barang usahakan lutut ikut ditekuk dan kita angkat dari bawah ( seperti lifter atau atlit angkat besi ).
    Biasakan memakai cangcut atau segitiga pengaman atau sempaque.
    Biasakan setiap pagi ( sebelum sarapan ) kaki diangkat keatas dan pantat menempel di dinding sambil perut diurut kearah dada sekitar 5 - 10 menit
    Sebelum sarapan coba masukkan jari ke mulut ( agar seperti mau muntah ) agar kita seperti mau muntah dan ketika kita akan seperti mau muntah, bagian dalam perut kita terutama usus akan tertarik keatas dengan sendirinya ( coba saja ).

Tips diatas khusus hanya untuk menghindari dan mengatasi sejak dini serta baru gejala dan apabila sudah parah, lebih amannya langsung kedokter untuk operasi, Operasi yang dilakukan akan membantu mengembalikan usus ke posisi yang sebenarnya

Demikian tipsnya dalam mengobati sakit turun bero semoga bermanfaat untuk anda, temukan info menarik tentang Obat Herbal



Temukan artikel terkait:  Tips Hilangkan Bekas Luka Dengan Tanaman Herbal
More aboutTurun Bero! Obati Segera

Obat Untuk Anak Pilih Yang Benar

Posted by jenggot kambing

aObat yang tepat untuk anak adalah obat yang tidak ada efek sampingnya karena anak kecil kekuatan fisiknya tak sama dengan orang dewasa jadi perlu dosis yang tepat untuk ukuran ana kecil, berikut da beberapa tips dalam memilih obat untuk anak:

1.    Mengapa obat untuk anak rasanya manis? Apakah pemanis pada obat cukup aman?
Obat untuk anak dibuat dengan rasa yang manis agar anak mau melahapnya, karena antibiotik cair rasanya tidak enak. Jangan takut, kadar pemanis dalam obat hanya sedikit dan tidak berbahaya bagi kesehatan. Namun pastikan si kecil langsung menggosok gigi setelah minum obat agar pemanisnya tidak merusak gigi. Ya, sama saja seperti makan permen, cokelat, atau kudapan manis lainnya.

2.    Susahnya memilih obat saat anak demam, apa yang harus dilakukan?
Pilihlah obat-obatan yang mengandung ibuprofen dan paracetamol yang banyak diproduksi dengan rasa yang nikmat di lidah. Jika anak enggan minum obat sirup dengan sendok, masukkan obat ke dalam suntikan tanpa jarum atau pipet. Gantikan obat sirup dengan tablet saat anak telah berusia delapan tahun. Tablet yang mengandung nurofen sebanyak 200 miligram merupakan dosis yang pas bagi anak delapan tahun ke atas.

3.    Obat apa yang pas untuk anak di bawah enam tahun?
Sejak tahun 2009, obat batuk dilarang untuk digunakan pada anak di bawah enam tahun. Jika anak batuk, berikan obat penenang yang mengandung glycerol atau sirup yang dapat meredakan batuk kering secara temporer.

4.    Apakah obat untuk anak juga ampuh untuk remaja?
Secara medis, khasiatnya hanya sedikit terasa. Tapi kenyataannya, tidak sedikit anak-anak di usia menjelang remaja yang menunjukkan kesembuhan setelah mengonsumsi obat khusus anak. Obat anak yang dapat dikonsumsi usia menjelang remaja di antaranya antihistamine atau pereda batuk seperti dextromethorphan. Keduanya menyebabkan kantuk, namun membuat batuk-batuk berkurang dan tidur menjadi nyenyak.

Demikian tipsnya dalam memilih obat yang tepat untuk anak semoga bermanfaat untuk anda, temukan info menarik tentang Apotik Murah



Temukan artikel terkait:  Tips Memilih Susu Yang Tepat Untuk Bayi
More aboutObat Untuk Anak Pilih Yang Benar