Tidur Untuk Kecantikan Wajah Alami

Posted by Sate Ayam on Thursday, May 27, 2010



Tidur adalah waktu dimana bagian dari badan dan kulit kita bekerja untuk memperbaiki luka yang terjadi ketika kita beraktifitas pada hari itu. Menjaga kecantikan wajah dengan cara alami seperti inilah yang sebenarnya sangat di butuhkan oleh seorang wanita.


ketika anda tidak sadar dan sedang menikmati istirahat di tempat tidur anda, badan anda sedang bekerja keras membangun kembali, melengkapi dan meremajakan kulit dan rambut anda, jadi secara tidak langsung kecantikan wajah secara alami akan berjalan dengan lancar.


rata-rata setiap orang membutuhkan waktu delapan jam untuk tidur. Nah jadi kita tidak membutuhkan lagi produk kecantikan untuk wajah kan, karena produk kecantikan yang lebih alami sudah bisa kita lakukan.


Sangat penting bagi kita untuk mengusahakan tidur yang lelap karena ketika kita tertidur lelap, tubuh kita dapan mengisi tenaga dengan sangat baik.


jika anda mengalami kesulitan untuk mendapat tidur yang berkualitas, cobalah untuk mengusahakan jam tidur yang sama atau coba cari bantuan dari para pakar.


Jadi tidak salah apabila kita tidur, yang penting tidur yang cukup karena berguna untuk kecantikan wajah agar tampak lebih segar.


Source : Women Republic

More aboutTidur Untuk Kecantikan Wajah Alami

Mengakali Hobi Makan Dengan Gizi

Posted by Sate Ayam



Hobi makan kenapa tidak ? Untuk hobi makan ada baiknya anda memperhatikan aturan – aturan yang ada sehingga anda tidak perlu takut akan kolesterol atau diabetes, nah pak bondan memberikan tips bagi anda yang hobi makan.


Begini tips makan secara smart ala Bondan:

1. Setelah makan makanan berlemak dan bersantan, minum 1 gelas campuran air jeruk nipis dan daun mint. Air jeruk nipis memiliki sifat alkaline atau zat asam yang bisa melunturkan lemak dan juga melancarkan kerja lambung yang berat akibat makanan berlemak.

2. Jika hobi makan seafood, terutama udang, batasi maksimal 8 ekor per hari. Seafood aman dikonsumsi jika jumlahnya tidak berlebih, karena kita tidak setiap hari makan seafood. Jika sudah melampaui jumlah ini akan buruk untuk tubuh.

''Dibandingkan makan kuning telur 1 biji atau sepotong hati, akan lebih baik makan 8 buah udang. Kolesterolnya tidak sampai seperempat dari jumlah satu potong kecil hati ayam, atau setengah butir kuning telur,'' papar Bondan.

3. Harus tahu apa yang dimakan. Saat akan menyantap makanan kalengan atau makanan kemasan harus melihat label informasi gizi pada kemasannya. ''Ini yang belum dibiasakan oleh orang Indonesia. Padahal cara ini sangat baik untuk menilai banyaknya kalori yang masuk ke tubuh,'' imbuhnya.

4. Mengunyah makanan 30 - 40 kali. Hal ini juga sering diabaikan. Padahal cara ini baik untuk produksi enzim dalam pankreas kita. Enzim ini akan makin banyak diproduksi kalau makanan yang kita kunyah lebih halus. Dengan demikian kita terhindar dari rasa sebah, kembung, atau sakit perut setelah makan


travel.kompas.com

More aboutMengakali Hobi Makan Dengan Gizi

Simbol Daur Ulang pada Botol

Posted by Sate Ayam

Jika diperhatikan pada permukaan dasar kemasan botol plastik, Anda akan menyadari bahwa hampir di setiap kemasan plastik tersebut terdapat sebuah simbol tiga panah yang membentuk segitiga. Terlepas dari ada atau tidaknya simbol tersebut, pada kenyataanya sebagian besar plastik dapat didaur ulang. Jadi simbol itu sebenarnya untuk apa?

Bagian yang terpenting justru bukan tiga buah panah itu tetapi justru angka kecil yang ada ditengah-tengah ketiga panah tersebut. Angka-angka tersebut lebih dikenal sebagai sistem kode identifikasi resin dan diperkenalkan pada tahun 1988 oleh
The Society of the Plastics Industry, Inc. (SPI). Sistem kode resin ini mengelompokkan botol dan kemasan plastik yang biasa ditemukan pada limbah rumah tangga berdasarkan kandungan resinnya. Sistem kode ini dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan para penyedia jasa daur ulang dan memberikan kekonsitenan dan keseragaman sistem pada manufaktur plastik yang dapat diterapkan secara internasional.




Polyethylene Terephthalate (PET, PETE)

PET transparan, jernih, dan kuat. Biasanya dipergunakan sebagai kemasan botol minuman (air mineral, jus, soft drink, minuman olah raga) tetapi tidak untuk air hangat atau panas. Serpihan dan pelet PET yang telah dibersihkan dan didaur ulang dapat digunakan untuk membuat serat benang karpet, fiberfill, dan geotextile. Nickname: Polyester.



High Density Polyethylene (HDPE).

HDPE dapat digunakan untuk membuat berbagai macam tipe botol. Botol-botol yang tidak diberi pigmen bersifat tembus cahaya, kaku, dan cocok untuk kemasan botol produk yang memiliki umur pendek seperti susu. Karena HDPE memiliki ketahan kimiawi yang bagus, plastik tipe ini dapat digunakan untuk mengemas deterjen dan bleach. Hasil daur ulangnya dapat digunakan sebagai kemasan produk non-pangan seperti shampo,
kondisioner, pipa, ember, dll.



Polyvinyl Chloride (PVC)
Desain kemasan yang memiliki karakter fisik yang stabil dan tahan terhadap bahan kimia, pengaruh cuaca, aliran, dan sifat elektrik. Bahan ini paling sulit untuk didaur ulang dan biasa digunakan untuk pipa dan kontruksi bangunan.


Low Density Polyethylene (LDPE)
Desain kemasan botol yang biasa dipakai untuk tempat makanan dan kemasan botol-botol yang lembek (madu, mustard). Barang-barang dengan kode ini dapat di daur ulang dan baik untuk barang-barang yang memerlukan fleksibilitas tetapi kuat. Barang dengan kode inibisa dibilang tidak dapat di hancurkan tetapi tetap baik untuk tempat makanan.



Jadi bagi anda yang menyukai minuman yang memakai kemasan botol plastik sebaiknya perhatikan gambar yang berada di bagian bawah kemasan botol plastik tersebut.


ngubek.com

More aboutSimbol Daur Ulang pada Botol