Langkah Periksa Mesin Mobil Bekas Sebelum Membelinya

Posted by jenggot kambing on Friday, January 25, 2013

Membeli mobil bekas memang tidak bisa sembarangan yang harus anda sesuaikan adalah sesuaikan keinginan anda dengan budget yang anda miliki untuk membeli mobil bekas tersebut lalu fasilitas apa saja yang anda inginkan dari mobil tersebut, tapi pemeriksaan mesin pada kendaraan bekas yang Anda hendak beli adalah hal yang paling penting. Karena jika salah melakukan pemeriksaan pada mesin, maka Anda akan mengeluarkan biaya yang sangat besar di kemudian hari. Berikut ini adalah bagian-bagian yang perlu diperiksa secara detail saat membeli mobil bekas:

1. Pastikan bahwa pergantian oli dilakukan secara berkala dengan cara melihat catatan servis berkala yang dilakukan pemiliK.
2. Pastikan mesin mobil tidak terlihat kotor, tercium aroma oli terbakar di bawah kap mesin, adanya karat di ujung terminal baterai aki, oli bocor, dan semua hal yang menandakan minim perawatan. Teriminal aki yang kotor biasanya    terdapat karat & sedimen (kerak).
3. Periksa kapasitas oli mesin dengan kondisi mesin mati. Cabut tongkat indikator oli. Bersihkan dan masukkan kembali, setelah itu tarik lagi. Periksa tingkat ketinggiannya. Normalnya ketinggian oli ada di antara tanda LOW dan FULL. Jika oli berada di level paling bawah dan terlihat sangat kotor, bisa pertanda buruk. Pasalnya, besar kemungkinan oli ikut masuk ke ruang pembakaran. Kemungkinan lainnya adalah oli jarang diganti pada waktu yang lama.
4. Periksa kualitas oli mesin dengan memegang oli dan pastikan apakah ada serpihan kotoran hitam yang menempel pada tongkat indikator oli. Apabila ada serpihan, maka ini mengindikasikan ada bagian/komponen mesin   mengalami   keausan.
5. Periksa juga apakah ada kebocoran oli di ruang bakar. Untuk mengetahuinya periksa asap yg keluar dari knalpot. Jika  berwarna biru/putih mengindikasikan bahwa ada kebocoran oli di ruang bakar. Bila hitam menandakan ada bahan          bakar yang terbakar tidak sempurna dan ini berarti mobil lebih boros BBM.

Demikian tipsnya dalam membeli mobil bekas untuk pemeriksaan mesinnya semoga bermanfaat dan anda tidak salah memilihnya, temukan info menarik tentang sewa mobil jakarta pusat



Temukan artikel terkait:  Tips Memeriksa Mobil Mogok
More aboutLangkah Periksa Mesin Mobil Bekas Sebelum Membelinya

Penanganan Mobil Mogok

Posted by jenggot kambing

Mobil mogok memang merepotkan dan otomatis anda di tuntut harus mengerti soal mesin mobil yang mogok dan apa saja yang harus anda lakukan untuk pertolongan pertama, bila itu terjadi pada mobil anda, Kejadian tersebut pastinya sangat menyebalkan, terutama bila Anda sedang diburu waktu untuk bisa segera sampai di suatu tempat. Ditambah kenyataan bahwa Anda kurang paham mengenai seluk-beluk mesin, komplit sudah penderitaan.

Untuk mengatasinya (terutama bagi Anda yang tidak mengerti mesin mobil), ada tips-tips singkat yang mungkin bisa dilaksanakan. Siapa tahu, dengan pengetahuan baru ini, kerusakan yang dialami mobil tidak parah dan masih bisa diakali supaya bisa jalan sampai ke bengkel terdekat. Lagipula, Anda tentunya tidak ingin mobil kesayangan (atau mungkin satu-satunya) ditaruh di sebuah tempat yang asing bukan? Berikut kiat-kiatnya

1. Periksa power listrik di koil apakah tersambung atau tidak
2. Lihat distributor dan tempel ke bodi mobil, kemudian starter mobil mengecek ada power/percikan listrik atau tidak.
3. Bila tidak ada, periksa bagian platina apakah kotor/tidak.
4. Ulangi langkah kedua, kalau ada pengapian berarti mobil siap jalan.
5. Bila masih juga mogok coba cek bahan bakar. Ambil botol, masukkan selang bensin ke botol lalu starter mobil. Kalau bensin keluar, berarti bahan bakar masih berfungsi baik.
6. Bila tidak keluar, berarti pompa/saringan bensin kotor. Kalau sudah begini tidak bisa lain, telepon bengkel langganan supaya mobil Anda bisa diderek dan diperbaiki.

Demikian tipsnya semoga bermanfaat untuk anda dalam menangani mesin mobil yang mogok semoga bermanfaat untuk anda temukan info menarik tentang sewa mobil sedan jakarta
More aboutPenanganan Mobil Mogok

Langkah Menyetir Mobil Saat Hujan

Posted by jenggot kambing

Menyetir mobil disaat hujan memang perlu berhati-hati karena kondisi jalanan yang licin dan anda juga harus menyesuaikan dengan kendaraan yang ada di sekitar anda dan juga genangan air atau banjir pada jalan yang akan anda lewati, Pengendara biasanya akan mengalami perasaan was-was, gugup, takut, dll, Berbeda halnya ketika cuaca panas. Apalagi ketika hujan yang mengguyur cukup deras. Oleh karena itu, untuk menghindari hal yang tidak di inginkan mayoritas pengendara akan bersikap hati-hati. Dengan mempersiapkan segala sesuatu lebih dini atau berkendara dengan pelan dari pada biasanya, sebenarnya itu adalah hal yang pertama dan tepat yang harus anda lakukan, berikut ada beberapa tips untuk anda:

- Pastikan kendaraan anda dalam performa yang optimal. Selain mesin, ban, lampu, serta wiper juga menjadi poin utama untuk mengantisipasi hal yang tidak anda inginkan selama perjalanan ketika hujan.
- Hidupkan lampu depan. Dalam kondisi hujan deras, lampu akan sangat membantu anda untuk mendapatkan jarak pandang yang lebih baik.
- Jaga jarak. Bukan hanya ketika tidak hujan, dalam kondisi hujan anda justru harus menjaga jarak secara ekstra dengan pengendara lainnya. Karena hal ini untuk mengantisipasi keterbatasan pandangan terhadap pengendara lainnya, atau bisa juga sekedar untuk berjaga-jaga jika rem kendaraan anda tidak berfungsi secara normal.
- Hindari genangan air. Berusahalah untuk menghindari genangan air, karena bisa saja terdapat lubang di baliknya yang menjadikan anda (atau penumpang jika ada) tidak nyaman ketika berkendara. Dan jika memang anda harus melintasi genangan air, injaklah pedal rem untuk sekedar mengeringkan rotor rem anda.
- Pilihlah jalur tengah. Pada poin ini, anda dapat melakukannya ketika memungkinkan untuk dapat mengendara pada jalur tengah. Karena biasanya jalur tengah memiliki ketinggian yang lebih baik daripada jalur tepi.

Demikian tipsnya mengendarai mobil dalam menghadapi musim hujan, temukan info menarik tentang sewa mobil jazz jakarta



Temukan artikel terkait:  Tips Periksa Mesin Mobil Bekas Ketika Ingin Membelinya
More aboutLangkah Menyetir Mobil Saat Hujan